Categories
Uncategorized

Grab Cairkan BHR Ojol Mulai Rp50 Ribu

Grab menyatakan memberikan BHR minimal Rp50 ribu sampai Rp1,6 juta kepada nyaris 500 ribu ojol dan taksol.

Perusahaan transportasi online Grab telah menyelesaikan pencairan bantuan hari raya (BHR) kepada hampir setengah juta driver ojek online (ojol) dan taksi online (taksol) di Indonesia.
Country Managing Director Grab Indonesia Neneng Goenadi mengatakan proses distribusi BHR berlangsung sejak 23 Maret 2025 dan resmi rampung hari ini.

Bonus diberikan dalam bentuk tunai melalui saldo OVO Cash atau Dompet Tunai yang terhubung dengan akun Grab Driver masing-masing mitra.

“Dengan mempertimbangkan kemampuan finansial perusahaan, nilai BHR yang diberikan untuk mitra pengemudi roda 4 berkisar antara Rp50 ribu-Rp1,6 juta,” jelasnya dalam keterangan resmi, Senin (24/3).

“Mitra pengemudi roda 2 berkisar antara Rp50 ribu-Rp850 ribu, di mana besarannya menyesuaikan dengan tingkat pencapaian mitra selama 12 bulan terakhir,” tegas Neneng.

Pemberian BHR diberikan kepada mitra pengemudi yang memenuhi kriteria, dengan mempertimbangkan kedisiplinan dalam mematuhi Kode Etik Grab. Neneng menegaskan bahwa kebijakan ini telah diputuskan dengan penuh pertimbangan demi keadilan dan transparansi bagi seluruh mitra.

“Grab selalu berjuang di garis terdepan untuk mitra pengemudi dengan menghadirkan program yang benar-benar berdampak. BHR ini adalah langkah ekstra yang kami ambil untuk memberikan apresiasi kepada mitra pengemudi, yang sejatinya tidak masuk ke dalam manfaat tetap pekerja sektor ekonomi informal,” tutur Neneng.

“Kami ingin memastikan bahwa kontribusi mereka tetap mendapatkan penghargaan, terutama dalam momen spesial seperti Idulfitri. Ini adalah itikad baik kami sebagai bentuk apresiasi kepada mitra yang telah bekerja keras setiap hari,” tandasnya.

Sebelumnya aplikator yang lain, Gojek, juga sudah menyatakan mulai mencairkan BHR mulai Sabtu (22/3) hingga 24 Maret. Besaran BHR yang diterima paling tinggi Rp900 ribu untuk ojol dan Rp1,6 juta buat taksol.

Sementara Maxim Indonesia menyatakan sudah tuntas memberikan BHR buat ojol dan taksol paling rendah Rp500 ribu.

Categories
Uncategorized

Tumpukan Mobil Chery Terbakar di Bekasi, Perusahaan Buka Suara

Chery Sales Indonesia (CSI) buka suara terkait insiden kebakaran mobil yang terjadi di pabrik rekanan yaitu Handal Indonesia Motor.

Chery Sales Indonesia (CSI) buka suara terkait insiden kebakaran mobil yang sebelumnya dikabarkan terjadi di pabrik rekanan yaitu Handal Indonesia Motor (HIM) berlokasi di Bekasi, Jawa Barat.
Merek China itu turut memberi klarifikasi jika kendaraan Chery yang menjadi korban kebakaran dalam musibah pada Minggu (23/3) tersebut bukan mobil listrik, melainkan mobil yang menggunakan mesin pembakaran internal (Internal Combustion Engine).

“Kami ingin mengklarifikasi informasi yang beredar bahwa KD (Knock-Down) Kit unit yang terdampak dalam insiden tersebut adalah komponen untuk produk kendaraan dengan mesin pembakaran internal (ICE). Perlu kami luruskan bahwa unit yang terdampak dalam kejadian ini bukanlah kendaraan listrik (EV), melainkan Knock-Down (KD) Kit untuk kendaraan dengan mesin pembakaran internal (ICE),” tulis CSI dalam keterangan tertulisnya dikutip Senin (24/3).

CSI turut melampirkan foto pasca kebakaran sebagai bukti jika mobil yang dilumat api bukan berbasis baterai.

Hal tersebut lantaran mobil-mobil yang hangus memiliki lubang pengisian bahan bakar pada sisi samping belakang sebelah kiri.

“Sebagai bukti, kami lampirkan foto yang menunjukkan karakteristik KD Kit tersebut, di mana terlihat adanya lubang untuk pengisian tangki bahan bakar minyak (BBM) yang hanya ditemukan pada mobil bermesin pembakaran internal,” ucap CSI.

Chery juga memastikan insiden ini tidak terjadi di dalam maupun area pabrik Handal sebagai rekan perakitan mobil di Tanah Air.

“Melainkan outsourcing dimana lokasi dan pengelolaannya di tempat pihak ketiga. Dan di lokasi dipastikan tidak ada kendaraan Listrik (EV) seperti yang diberitakan,” kata CSI.

CSI kini tengah melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kebakaran serta dampak yang akan terjadi.

“Saat ini, Chery Sales Indonesia (CSI) tengah melakukan investigasi internal secara menyeluruh untuk memahami secara utuh penyebab dan dampak dari kejadian ini. Kami juga bekerja sama penuh dengan pihak kepolisian dan instansi terkait lainnya dalam proses penyelidikan lebih lanjut,” tulis CSI.

Categories
Uncategorized

Aion Buka Bengkel Siaga Mudik, Redam Khawatir Mobil Listrik Jalan Jauh

Ada delapan Bengkel Siaga yang disediakan Aion Indonesia, lokasinya ada di berbagai titik strategis jalur mudik.

Merek yang hampir genap setahun berbisnis di dalam negeri, Aion Indonesia, menyediakan layanan Bengkel Siaga yang beroperasi saat momen mudik tahun ini.
Total ada delapan Bengkel Siaga yang aktif selama periode 29 Maret sampai 6 April. Lokasinya ada di berbagai titik strategis jalur mudik:

1. Aion PIK, Pantai Indah Kapuk, Jakarta
2. Aion Halim, Jakarta Timur
3. Aion Cikarang, Bekasi
4. Aion Soekarno Hatta, Bandung
5. Aion Semarang, Semarang Barat
6. Aion Bantul, Yogyakarta
7. Aion Jemursari, Surabaya
8. Aion Bali, Kedonganan

Bengkel Siaga bisa dimanfaatkan konsumen sebagai tempat mengecek kendaraan, termasuk komponen mekanis, kelistrikan, ban sampai pembaruan perangkat lunak.

Konsumen Aion juga bisa mendapatkan informasi lebih terkait suku cadang dan banyak kegunaan lainnya termasuk memantau kondisi kendaraan secara langsung menggunakan aplikasi AION yang bisa diunduh di Goole Play Store dan Apple App Store.

Demi menekan kekhawatiran konsumen soal kondisi darurat, Aion Indonesia juga menyediakan Emergency Roadside Assistance 24 jam yang bisa diakses melalui nomor 021-3005 8888 dan Whatsapp Chatbot AION pada nomor 0851-8605 7870 secara gratis.

Aion Indonesia menjelaskan layanan ini buat memastikan konsumen mobil listrik mereka nyaman dan aman saat berkendara ke kampung halaman.

“Dengan kehadiran Bengkel Siaga AION di berbagai daerah, kami yakin layanan ini akan mempermudah mobilitas para konsumen yang melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman. Selain itu, konsumen juga dapat merasakan kenyamanan dan ketenangan sepanjang perjalanan, dengan dukungan penuh dari tim profesional kami,” kata Aldi Ruvian, Tim Aftersales Aion Indonesia, dalam keterangan resminya, Sabtu (22/3).

Categories
Uncategorized

Presiden Dukung Investasi VinFast untuk Percepatan Transisi Hijau

Presiden Prabowo dukung investasi VinFast senilai Rp4 triliun untuk akselerasi transisi hijau melalui kendaraan listrik dan energi terbarukan.

Presiden Indonesia, Prabowo Subianto, menyampaikan dukungan terhadap rencana ambisius VinFast untuk mengembangkan industri kendaraan listrik di Tanah Air. Hal tersebut ia utarakan dalam pertemuan dengan Chairman Vingroup sekaligus CEO global VinFast, Pham Nhat Vuong, yang didampingi oleh Menteri Investasi dan Industri, Rosan Roeslani, Senin (10/3).
Pada pertemuan di sela-sela kunjungan kenegaraan Sekretaris Jenderal To Lam ke Indonesia tersebut, Prabowo mendukung upaya transisi hijau VinFast, yang mencakup investasi dalam pabrik perakitan kendaraan listrik, pengembangan infrastruktur stasiun pengisian daya, dan proyek energi terbarukan yang inovatif.

Setelah pertemuan, Rosan Roeslani menyebutkan VinFast berencana untuk berinvestasi sebesar Rp4 triliun pada tahap awal dengan target memproduksi hingga 50.000 kendaraan listrik per tahun.

“Selain itu, mereka berencana berinvestasi dalam jaringan stasiun pengisian daya, dimulai dengan 30.000 stasiun, dengan rencana ekspansi hingga 100.000 di seluruh Indonesia,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (13/3).

Ia menilai langkah ini sangat krusial untuk mendukung infrastruktur kendaraan listrik dan mempercepat adopsi teknologi hijau di negeri ini.

Rosan menambahkan, rencana investasi tersebut tidak hanya terbatas pada sektor otomotif, melainkan juga membuka peluang di bidang energi terbarukan.

“VinFast juga menyatakan ketertarikannya untuk berinvestasi dalam energi terbarukan, termasuk tenaga angin dan surya, meskipun diskusi ini masih dalam tahap awal,” papar dia.

Fokus utama VinFast, ia melanjutkan, tetap berada pada pengembangan industri kendaraan listrik yang sejalan dengan visi pemerintah dalam membangun infrastruktur hijau yang berkelanjutan.

Keputusan pemerintah untuk mendukung investasi VinFast dipandang sebagai langkah strategis dalam menjadikan Indonesia sebagai pusat regional manufaktur kendaraan listrik serta pengembangan infrastruktur energi terbarukan.

Dukungan Prabowo terhadap inisiatif VinFast menggambarkan komitmen pemerintah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi hijau yang inklusif.

Dengan tersedianya infrastruktur pengisian daya yang memadai dan peningkatan kapasitas produksi kendaraan listrik, diharapkan Indonesia dapat mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil dan meningkatkan kualitas udara serta lingkungan hidup.

Kehadiran VinFast di Indonesia diyakini akan membawa dampak positif yang signifikan, tidak hanya bagi sektor otomotif, tetapi juga dalam memperkuat ekosistem investasi hijau di negeri ini. Langkah ini merupakan bagian dari strategi nasional untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan di tengah tantangan global perubahan iklim.

Categories
Uncategorized

BAIC Umumkan Target Bangun 25 Dealer Baru Tahun Ini

BAIC Indonesia berencana untuk membangun 25 dealer baru sepanjang tahun ini.

BAIC Indonesia berencana untuk membangun 25 dealer baru sepanjang tahun ini untuk melengkapi sembilan jaringan penjualan yang sudah lebih dahulu beroperasi. Merek China tersebut akan membangun dealer di sejumlah wilayah strategis Indonesia.
Dealer terbaru yang dibangun oleh BAIC berlokasi di wilayah Pekanbaru, Riau. BAIC Pekanbaru disebut sebagai jaringan dealer resmi BAIC kedua di bawah naungan PT Trijaya Oto Makmur yang sebelumnya sudah dibuka di area Naripan, Bandung.

Dealer resmi yang berlokasi di jalan utama Pekanbaru Jl. Soekarno-Hatta No. 128, Labuh Baru Tim., Kec. Payung Sekaki, Kota Pekanbaru, Riau 28292 ini, hadir dengan fasilitas berstandar 3S (Sales, Service, Spare Parts).

Dhani Yahya, Chief Executive Officer BAIC Indonesia mengatakan pembukaan dealer resmi di Pekanbaru ini merupakan wujud komitmen BAIC Indonesia untuk terus melakukan penetrasi pasar.

“Kami akan terus mengembangkan bisnis di Indonesia dan memperluas pangsa pasar di industri otomotif. Pekanbaru sebagai ibu kota Provinsi Riau merupakan pusat kegiatan ekonomi dan perdagangan, sehingga memiliki potensi pasar otomotif yang besar.” ujarnya dalam keterangan tertulis dikutip Rabu (17/3).

Sementara itu David Arianto, Operations Director BAIC Pekanbaru mengatakan dealer ini berdiri di atas lahan seluas 1.750 meter persegi (m2) dengan luas bangunan 1.230 m2. Lalu showroom seluas 300 m2 mampu menampilkan 4 unit display, serta menyediakan 2 unit test drive bagi calon pelanggan.

Dealer juga memiliki fasilitas bengkel seluas 700 m2 dilengkapi dengan 9 bay service, termasuk 2 bay dengan lift, serta didukung oleh 11 teknisi berpengalaman.

“Dengan pengalaman kami lebih dari 25 tahun di industri otomotif memastikan bahwa dealer akan beroperasi secara profesional dan efisien dalam usaha untuk memastikan terpenuhinya kebutuhan konsumen,” kata David.

David menambahkan pihaknya memastikan pelanggan akan mendapat seluruh pelayanan terbaik. Di samping itu pelanggan juga tak perlu khawatir terhadap lini produk BAIC sebab sudah mendapat perlindungan berupa perawatan gratis selama 4 tahun atau maksimal 80,000 km dan Garansi Produk selama 5 tahun atau 150,000 km.

Pihaknya juga menyediakan layanan Emergency Roadside Assistance (ERA) dengan jaminan bantuan 24 jam selama 5 tahun untuk keadaan darurat kendaraan.

Berikut daftar daerah sebagai destinasi pembangunan dealer BAIC:

Pulau Jawa : Semarang, Bandung, Jakarta (6 lokasi), Yogyakarta, Banyuwangi, Sidoarjo, dan Bekasi.

Batam : Batam

Pulau Sumatera : Pekanbaru dan Palembang,

Pulau Sulawesi : Makassar

Pulau Kalimantan: Banjarmasin

Pulau Bali : Denpasar

Nusa Tenggara Timur : Lombok.

Categories
Uncategorized

Dermaga Eksekutif Merak Ditutup Sementara Usai Kapal Tabrak Moveable Bridge

Dermaga Eksekutif Merak Ditangguhkan Sementara Setelah Sebuah Kapal Menabrak Jembatan Bergerak Pada 16 Maret 2025. Insiden ini terjadi saat sebuah kapal mencoba masuk, tetapi tidak dapat menghindari benturan dengan jembatan yang dalam posisi terbuka. Akibat dari tabrakan ini, jembatan mengalami kerusakan, yang mengganggu operasional pelabuhan. Layanan penyeberangan dihentikan sementara, dan penumpang yang telah membeli tiket dianjurkan untuk mencari moda transportasi alternatif atau menunggu informasi lebih lanjut. Pihak pelabuhan sedang menilai kerusakan yang terjadi pada jembatan dan pihak berwenang tengah melakukan penyelidikan untuk menentukan penyebab insiden ini. Masyarakat diminta untuk memantau media resmi guna mendapatkan informasi terbaru dan tetap waspada demi keselamatan selama proses perbaikan.

Insiden ini berakibat pada terhentinya sementara aktivitas pelabuhan, yang menghubungkan Pulau Jawa dan Sumatra. Banyak penumpang kini harus menunggu atau mencari jalur alternatif dikarenakan kerusakan tersebut. Pihak pelabuhan segera mengambil langkah-langkah perbaikan demi mengembalikan operasional, dan proses perbaikan diperkirakan akan berlangsung hingga jembatan kembali dalam kondisi baik. Tim teknis pelabuhan bekerja sama dengan otoritas transportasi untuk memastikan kelancaran proses perbaikan dan penyelidikan lebih lanjut mengenai penyebab insiden. Masyarakat dianjurkan untuk mengikuti pembaruan terkini dari media resmi atau aplikasi pelabuhan. Kejadian ini menyoroti pentingnya keselamatan dan operasional pelabuhan serta kewaspadaan semua pihak yang terlibat di bidang maritim.

Pihak pelabuhan juga berkoordinasi dengan pengamat terkait untuk memaksimalkan perbaikan dan mengurangi permasalahan di masa mendatang. Selama proses perbaikan, petugas pelabuhan melakukan pengaturan lintas dan memberikan informasi kepada penumpang untuk mengurangi kepadatan di area pelabuhan. Beberapa dukungan dari Dermaga Eksekutif dialihkan ke dermaga lain untuk menangani isu transportasi orang dan barang. Pihak pelabuhan bertekad menjadikan keselamatan kapal dan penumpang sebagai prioritas utama. Proses investigasi juga sedang dilakukan untuk memastikan tidak ada masalah lain pada operasi kapal atau jembatan. Pihak pelabuhan berkomitmen untuk segera memfasilitasi layanan penyeberangan dan memastikan tidak ada gangguan pada operasional pelabuhan di masa mendatang.

Pelabuhan Merak telah mengambil berbagai langkah untuk meminimalkan kerugian dari insiden ini. Setelah kecelakaan, petugas pelabuhan segera melakukan evakuasi dan memastikan tidak ada jiwa hilang di antara penumpang dan kru. Selain itu, koordinasi dengan kepolisian dan lembaga penyelidikan dilakukan untuk mengidentifikasi penyebab kecelakaan. Penumpang yang terdampak diberi informasi terkait alternatif transportasi yang tersedia dan perubahan jadwal. Pihak pelabuhan juga berkomitmen untuk memastikan bahwa proses perbaikan berlangsung tanpa hambatan. Diharapkan bahwa kejadian ini menjadi pelajaran bagi semua pihak yang terlibat dalam meningkatkan prosedur kewaspadaan dan keselamatan dalam operasional pelabuhan. Pembaruan lebih lanjut akan disampaikan melalui aplikasi resmi dan saluran pelabuhan.

Setelah itu, pegawai Merak fokus pada evaluasi dan perbaikan guna meningkatkan pelayanan secara keseluruhan. Proses perbaikan jembatan bergerak diperkirakan memakan waktu beberapa hari, tergantung pada tingkat kerusakannya. Sebagai tambahan, pengawas akan menugaskan tugas yang harus diselesaikan dari Dermaga Eksekutif sebelum beralih ke Dermaga Alternatif untuk memastikan bahwa pelayanan kepada klien tidak terputus. Pihak terkait juga memastikan agar insiden ini tidak mengganggu distribusi barang, khususnya kebutuhan logistik antar pulau. Masyarakat diminta untuk bersabar dan mengikuti perkembangan terkini informasi yang disampaikan oleh pelabuhan. Di sisi lain, manajemen akan meningkatkan proses pencegahan agar kejadian serupa tidak terulang di masa depan.

Categories
Uncategorized

Rahasia Knalpot Racing: Apakah Benar Bisa Dongkrak Performa Motor?

Definisi Knalpot Racing
Knalpot racing adalah knalpot yang didesain khusus untuk meningkatkan performa motor, terutama dalam hal pengeluaran gas buang. Knalpot ini biasanya terbuat dari bahan-bahan yang lebih ringan dan memiliki desain saluran yang lebih optimal dibandingkan knalpot standar. Desain ini bertujuan untuk mempercepat aliran gas buang, yang pada gilirannya dapat meningkatkan efisiensi mesin dan memberikan tenaga lebih besar.

Perbedaan Antara Knalpot Racing dan Knalpot Standar
Perbedaan mendasar antara knalpot racing dan knalpot standar terletak pada desain dan bahan pembuatannya. Knalpot standar biasanya memiliki desain yang lebih sederhana, dengan tujuan utama untuk mengurangi suara bising dan mematuhi peraturan emisi. Sementara itu, knalpot racing dirancang dengan prioritas untuk meningkatkan aliran gas buang, mengurangi hambatan, dan menambah efisiensi mesin.

Salah satu klaim terbesar dari penggunaan knalpot racing adalah peningkatan daya motor. Dengan desain yang lebih terbuka dan saluran yang lebih besar, knalpot racing memungkinkan gas buang untuk keluar lebih cepat, mengurangi tekanan balik yang menghambat performa mesin. Ketika gas buang dikeluarkan dengan lebih efisien, mesin dapat menghirup udara lebih banyak, yang berpotensi meningkatkan daya motor.

Namun, peningkatan daya ini tidak selalu terasa signifikan jika motor Anda tidak dimodifikasi secara keseluruhan. Performa motor sangat dipengaruhi oleh banyak faktor, seperti sistem bahan bakar dan pengaturan ECU (Electronic Control Unit).

Peningkatan Suara Mesin
Knalpot racing juga dikenal karena suaranya yang lebih bising dan khas. Banyak pengendara motor menginginkan suara motor yang lebih “gahar” dan “sporty,” dan knalpot racing dapat memberikan efek ini. Namun, perlu diingat bahwa di beberapa negara, suara bising dari knalpot racing bisa menjadi masalah hukum, sehingga perlu dipertimbangkan jika Anda berniat menggunakan knalpot racing di jalan raya.

Efisiensi Bahan Bakar
Meskipun tidak selalu jelas, beberapa pengguna melaporkan bahwa penggunaan knalpot racing dapat memberikan sedikit peningkatan efisiensi bahan bakar. Hal ini terjadi karena mesin yang bekerja lebih efisien, yang memungkinkan pembakaran yang lebih baik. Namun, untuk mendapatkan hasil yang optimal, perlu penyesuaian pada sistem bahan bakar dan pengaturan mesin secara keseluruhan.

Jenis-Jenis Knalpot Racing
Knalpot Full System

Knalpot full system menggantikan seluruh sistem pembuangan, mulai dari header hingga muffler. Jenis ini umumnya digunakan oleh pengendara yang menginginkan peningkatan performa yang maksimal. Knalpot full system menawarkan aliran gas buang yang lebih optimal dan dapat meningkatkan tenaga motor secara signifikan. Namun, harganya juga cukup mahal.

Knalpot Slip-On

Berbeda dengan full system, knalpot slip-on hanya mengganti bagian muffler (bagian belakang dari knalpot). Jenis ini lebih terjangkau dan lebih mudah dipasang karena tidak perlu mengganti seluruh sistem pembuangan. Meskipun tidak memberikan peningkatan performa sebesar full system, knalpot slip-on dapat memberikan efek suara yang lebih bising dan sedikit peningkatan daya.

Knalpot Underbone

Knalpot racing jenis ini dirancang untuk motor bebek atau underbone, yang biasanya lebih ringan dan memiliki kapasitas mesin yang lebih kecil. Meskipun performanya tidak akan setinggi motor sport, knalpot underbone tetap memberikan kontribusi terhadap peningkatan kinerja motor, terutama dalam hal akselerasi dan penghematan bahan bakar.

Categories
Uncategorized

Kendaraan Maung Garuda Limosin Karya Anak Bangsa

Otomotif. Sumber ilustrasi: FREEPIK

PT Pindad, sebuah perusahaan industri pertahanan Indonesia, kembali menunjukkan kebolehannya dengan menciptakan kendaraan taktis Maung Garuda. Mobil taktis ini tidak hanya dirancang untuk mendukung kebutuhan militer, tetapi juga memiliki keunggulan yang menjadikannya sebagai karya otomotif yang membanggakan dari anak bangsa. Maung Garuda ini diharapkan dapat memperkuat pertahanan Indonesia sekaligus menunjukkan kemampuan teknologi otomotif nasional di kancah internasional.

Spesifikasi dan Desain Maung Garuda

Kendaraan Maung Garuda adalah kendaraan taktis ringan yang didesain untuk mobilitas tinggi di medan berat. Secara umum, kendaraan ini memiliki tampilan kokoh dan tangguh dengan konstruksi yang kuat. Maung Garuda memiliki mesin diesel 2.500 cc yang mampu menghasilkan tenaga besar, sehingga dapat dengan mudah melalui berbagai medan. Kendaraan ini dirancang untuk bisa mengangkut hingga empat orang dengan aman, serta dilengkapi fitur keamanan dan kenyamanan yang memungkinkan penggunaan di medan berat sekalipun.

Desain Maung Garuda juga memperhatikan aspek modularitas yang memungkinkan kendaraan ini mudah dimodifikasi untuk berbagai kebutuhan operasi. Hal ini membuat Maung Garuda tidak hanya digunakan oleh militer, tetapi juga potensial untuk keperluan sipil dengan beberapa penyesuaian.

Keunggulan Maung Garuda

Mobilitas Tinggi di Berbagai Medan
 Maung Garuda dirancang untuk menghadapi medan yang ekstrem dan sulit dilalui. Dengan suspensi yang tangguh dan kemampuan ground clearance yang baik, kendaraan ini mampu melaju di medan berbatu, berlumpur, bahkan genangan air. Hal ini sangat penting untuk operasi militer di wilayah-wilayah terpencil dan pegunungan.

Konstruksi yang Kokoh dan Aman
 Bahan utama Maung Garuda dibuat dari material tahan peluru di beberapa bagian, memberikan perlindungan maksimal bagi para penggunanya. Konstruksi kokoh ini juga dilengkapi dengan roll cage atau pelindung kerangka yang mampu melindungi penumpang dari risiko kecelakaan.

Kecepatan dan Stabilitas
 Kendaraan ini mampu mencapai kecepatan hingga 120 km/jam di jalan raya, menjadikannya kendaraan yang cepat dan stabil di berbagai kondisi jalan. Ini penting dalam operasi yang membutuhkan kecepatan tinggi untuk mengejar atau menghindari situasi berbahaya.

Modular dan Fleksibel
 Salah satu keunggulan utama dari Maung Garuda adalah sifat modularnya yang memungkinkan kendaraan ini dikustomisasi untuk berbagai tujuan. Modifikasi ini dapat mencakup penambahan senjata, perangkat komunikasi, dan aksesori militer lainnya.

Categories
Uncategorized

Mencoba Jaecoo J7 SHS, Cuma Sekali Isi Bensin untuk Jakarta-Bali!

Media test drive Jaecoo J7 SHS Jakarta-Bali 2025. Foto: Sena Pratama/kumparan
Media test drive Jaecoo J7 SHS Jakarta-Bali 2025. Foto: Sena Pratama/kumparan

Seolah ingin membuktikan kemampuan teknologi Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) yang dimilikinya, Jaecoo menggelar acara Hybrid Super Marathon Jakarta-Bali ‘1.300KM One Tank Infinite Adventures’ bersama dengan awak media Indonesia.

Model yang diuji adalah Jaecoo J7 SHS alias Super Hybrid System, penamaan untuk jenis elektrifikasi PHEV pabrikan. Total ada 3 unit yang masing-masing dihuni 4 penumpang dewasa plus barang bawaan yang cukup banyak.Sesuai judul, aktivitas ini ingin menunjukkan bahwa Jaecoo J7 SHS dapat menjelajah sejauh 1.300 kilometer dengan hanya sekali isi bensin dan baterai penuh.

Mobil ini punya kapasitas tangki BBM sebesar 60 liter dan baterai tambahan 18,3 kWh.Etapenya begini, berangkat di titik awal JIExpo Kemayoran Jakarta, menariknya semua unit yang digunakan baru saja selesai melakukan pameran IIMS 2025. Kemudian sebelum flag off, terlebih dahulu isi bensin sampai ujung leher tangki dan juga ngecas baterai sampai penuh.

Media test drive Jaecoo J7 SHS Super Hybrid Marathon, Jakarta-Bali "1.300KM One Tank, Infinite Adventures". Foto: Jaecoo
Media test drive Jaecoo J7 SHS Super Hybrid Marathon, Jakarta-Bali “1.300KM One Tank, Infinite Adventures”. Foto: Jaecoo

Persiapan lainnya adalah menjaga tekanan setiap ban sama yaitu pada 32 psi. Jaecoo pun kasih ketentuan agar suhu kabin paling rendah diatur pada level 23 derajat dan kecepatan kipas maksimal 2 level, serta tidak melebihi laju 100 km/jam.

Mampir di SPKLU untuk melakukan pengecasan sebentar karena ukuran baterai tak sebesar mobil listrik murni dan juga tidak dari kondisi habis, jadinya hanya butuh waktu sekitar 20 menit. Setelah semuanya selesai, setiap tutup tangki dan dermaga pengisian daya disegel.Untuk hari pertama targetnya langsung menuju Surabaya sekaligus bermalam di sana, jalan yang dilalui sudah pasti mayoritas berupa ruas tol dari Wiyoto Wiyono kemudian sambung Trans Jawa.

Driving Mode yang diatur juga harus berada di Eco dan EV Mode.Uniknya, EV Mode ini menawarkan kemampuan berjalan tanpa bantuan dari mesin bensin 1.500 cc turbo sejauh 100 kilometer. Pada saat kami mencobanya, justru bisa tembus hingga 132,8 kilometer dengan menyisakan daya baterai 16 persen.

Media test drive Jaecoo J7 SHS Super Hybrid Marathon, Jakarta-Bali "1.300KM One Tank, Infinite Adventures". Foto: Sena Pratama/kumparan
Media test drive Jaecoo J7 SHS Super Hybrid Marathon, Jakarta-Bali “1.300KM One Tank, Infinite Adventures”. Foto: Sena Pratama/kumparan

Setelahnya mesin bensin dan motor listrik penggerak bekerja secara simultan selayaknya mobil hibrida pada umumnya, menyesuaikan gaya berkendara dan kondisi daya yang ada saat itu. Praktis sumber listrik untuk mengisi baterai kini hanya memanfaatkan regenerative braking.

Kalau mau jujur, mobil kami tak sepenuhnya patuh pada baku ketentuan yang telah ditetapkan. Ada kalanya mobil kami coba bejek lebih dari 100 km/jam karena mesin turbonya ini juga sangat asyik untuk dipakai cruising pada lalu lintas yang relatif lengang dan lancar.Kami menduga, seharusnya mobil sedikit lebih boros dibanding 2 unit lainnya yang kala itu ada di belakang kami.

Setelah perjalanan yang panjang, kami jadi grup pertama yang tiba di Surabaya pada pukul 23:00.Coba amati trip meter pada layar digitalnya menampilkan jarak yang telah ditempuh yaitu 793,9 kilometer dengan rata-rata konsumsi BBM 24,4 km/liter. Estimasi jarak yang bisa ditempuh dari bensin tersisa adalah 402 kilometer, sementara daya baterai naik jadi 23 persen.

Categories
Uncategorized

Adakah Pom Bensin selain Pertamina di Bali? Cek di Sini

Pom Bensin selain Pertamina di Bali (Foto hanya ilustrasi, bukan pom sebenarnya) Sumber: unsplash/ Gene Gallin

Pom bensin atau SPBU di Pulau Dewata jumlahnya banyak, hanya saja jenisnya yang belum bervariasi. Pom bensin selain Pertamina di Bali bahkan belum ada sekarang.

Hal tersebut membuat masyarakat yang tinggal di Bali belum memiliki pilihan untuk memilih SPBU untuk mengisi bahan bakar bagi kendaraannya. Padahal ada beberapa jenis pom bensin yang ada di Indonesia dan telah beroperasi di kota lain.


Pom Bensin selain Pertamina di Bali
Mengutip dari buku Ensiklopedia Bahan Bakar Minyak oleh Puja Laksana (2020:58), SPBU adalah singkatan dari stasiun pengisian bahan bakar umum. SPBU merupakan tempat untuk mengisi bahan bakar berjenis bensin dan solar (minyak diesel). Kehadiran stasiun ini untuk mempermudah para pengendara sepeda motor, mobil, bus, truk, dan lain-lain dalam pengisian bahan bakar.

Masyarakat yang tinggal di Bali menjadi tidak punya pilihan tempat lain untuk membeli bahan bakar bagi kendaraannya. Padahal sebenarnya selain SPBU Pertamina di Indonesia ada beberapa SPBU lain seperti Shell dan Vivo.SPBU Shell memiliki logo kerang dengan dominasi warna kuning di stasiun pengisian bahan bakarnya. Sedangkan Vivo memiliki ciri khas warna biru. Pemilihan warna ini bisa menjadi pembeda antara satu jenis SPBU dengan SPBU yang lain.


Pom bensin selain Pertamina di Bali, saat ini belum ada. Untuk sementara waktu, masyarakat yang berdomisili di Pulau Dewata bisa mengisi BBM di SPBU yang ada terlebih dahulu sembari menunggu launching jenis pom bensin lainnya. (IMA)